Quantcast
Channel: Female Daily » Skin Care
Viewing all 1283 articles
Browse latest View live

innisfree BT21 Limited Edition Rilis di Indonesia Hari Ini!

$
0
0

2 2

Sempat dirumorkan hanya dijual eksklusif di Korea dan Singapura, ternyata innisfree BT21 Limited Edition launch di Indonesia hari ini!

Another day, another new skincare launch we're trying hard to resist. And failing.. LOL. Pasti sudah pernah tahu tentang innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask 2x kan? Produk best seller innisfree sekaligus pemenang Best Clay Mask di Female Daily Best of Beauty Awards 2018 ini jadi favorit karena kemampuannya membersihkan pori-pori dan mengontrol minyak berlebih tanpa membuat kulit terasa kering. Buat yang sudah suka banget, nggak boleh ketinggalan untuk beli innisfree BT21 Limited Edition nih!

Baca juga: Innisfree Super Volcanic Pore Mask 2X Semakin Kuat Bersihkan Pori

4 3

Ada dua produk skincare yang bisa kamu koleksi, yaitu BT21 Limited Edition Lucky Box dan Super Volcanic Clay Mousse Mask 2X. Di dalam BT21 Limited Edition Lucky Box, kamu akan mendapatkan Super Volcanic Pore Clay Mask 2X dan Pore Cleansing Foam. Selain Lucky Box, produk lainnya adalah Super Volcanic Clay Mousse Mask 2X yang juga  dikemas dalam kemasan limited edition dengan karakter UNIVERSTAR BT21. Nggak hanya dua produk skincare andalan innisfree, ada juga headband karakter BT21 super menggemaskan yang bisa kamu pakai saat maskeran. Karakternya akan dibagikan secara random, jadi bakal exciting banget saat unboxing! Is it gonna be Koya, RJ, Shooky, Mang, Chimmy, Tata, or Cooky?

2

Baca juga: Review innisfree My Foundation dan My Go-To Cushion

Lucky Box dibanderol seharga Rp310000-, dan untuk Super Volcanic Clay Mousse Mask 2X bisa kamu beli seharga Rp270000-,. And it gets even more tempting! Setiap pembelanjaan Rp700000 kamu juga akan dapat BT21 Beach Towel Set dan BT21 Magnet Set!

Kapan bisa mulai dibeli? Hari ini, innisfree BT21 Limited Edition sudah bisa dibeli eksklusif di Shopee dan mulai tanggal 17 Juli 2019, akan dijual di store offline innisfree Indonesia serta e-commerce lainnya.

The post innisfree BT21 Limited Edition Rilis di Indonesia Hari Ini! appeared first on Female Daily.


7 Rekomendasi Produk After Sun Untuk Kulit Terbakar Habis Berjemur

$
0
0

Rekomendasi Produk After Sun

Buat kamu yang belum aware dengan bahayanya sinar matahari, produk after sun dapat menjadi penyelamat selain sunscreen dan sunblock, lho.

Entah itu produk after sun berbahan dasar krim, spray atau gel, pasti ada deh salah satu produk di pasaran yang sesuai dengan preferensi kamu. Buat kamu yang belum aware dengan bahayanya sinar matahari, produk after sun dapat menjadi penyelamat (selain sunscreen dan sunblock ya) dalam menenangkan kulit terbakar dan mencegahnya menjadi mengelupas. Itulah mengapa ia menjadi salah satu produk yang wajib kamu bawa kala liburan. Jika kamu saat ini lagi hunting produk after sun untuk atasi kulit terbakar habis berjemur, ini nih rekomendasi saya.

Clarins After Sun Moisturizer Self Tanning

Clarins After Sun Moisturizer Self Tanning

Baik Untuk: Kamu yang masih ingin "menghitamkan" kulit di beberapa hari sisa liburan kamu. Produk ini nggak cuma melembabkan kulit tapi ia pun bisa membuat usaha "tanning" kamu terlihat lebih intens. Betul sekali, warna kecoklatan yang bakal kamu dapetin bakalan bertahan lebih lama.

La Roche-Posay Anthelios Posthelios Gel

La Roche-Posay Anthelios Posthelios Gel

Baik Untuk: Kamu yang punya kulit sensitif. Seluruh jajaran merk La Roche-Posay dibuat dengan mempertimbangkan kulit reaktif. Itu artinya produk ini akan aman dipakai di kulit kamu.

La Mer After Sun Enhancer

La Mer After Sun Enhancer

Baik Untuk: Kamu baru aja menghabiskan waktu berjam-jam di bawah matahari? Sama kayak tubuh, kulit kamu juga bisa "haus" dan berujung jadi kering. Gel pendingin ini dapat mendinginkan kulit yang haus, namun ia menambahkan warna kecoklatan alami di kulit kamu.

Nuxe Sun Refreshing After-Sun Lotion

Nuxe Sun Refreshing After-Sun Lotion

Baik Untuk: Menyemprotkan wewangian ke bagian kulit yang terbakar matahari bisa menyakitkan, jadi mengapa tidak mencoba silky cream dari Nuxe, yang nggak hanya melembabkan kulit kamu tetapi juga memberikan wangi yang segar khas musim panas. Tenang, aromanya gak overwhelming kok.

Clinique After Sun Rescue Balm

Clinique After Sun Rescue Balm

Baik Untuk: Mendinginkan, menenangkan serta mengurangi risiko kulit yang terbakar matahari menjadi terkelupas, berkat kandungan lidah buaya di dalamnya. Buat kamu yang rencana liburan nanti akan beach hopping, nah ini produk yang kamu cari.

 

Banana Boat Soothing Aloe After Sun Gel

Banana Boat Soothing Aloe After Sun Gel

Baik Untuk: Menenangkan, menyejukkan kulit serta memulihkan kondisi kulit yang kering atau bahkan iritasi. Oleskan produk ini ketika kulit terbakar matahari sedang terasa gatal dan diamkan hingga produk terserap baik ke tubuh kamu. Poin plusnya, produk ini nggak bikin kantong menjerit!

 

Parasol After Sun Spray

Parasol After Sun Spray

Baik Untuk: Memberikan rasa nyaman pada kulit kering yang gatal akibat terpapar sinar matahari. Di dalamnya terkandung aloe vera yang terkenal sebagai anti inflamasi, serta dapat menghaluskan dan mempercepat proses pemulihan kulit yang terbakar matahari. Karena produk spray membuat kamu jadi tergoda untuk pakai banyak-banyak, usahakan untuk kontrol pemakaiannya ya, girls.

 

 

Kalau kalian ada saran, atau rekomendasi produk after sun untuk atasi kulit terbakar habis berjemur, jangan lupa share pada kami ya.

The post 7 Rekomendasi Produk After Sun Untuk Kulit Terbakar Habis Berjemur appeared first on Female Daily.

5 Rekomendasi Skincare untuk Mengecilkan Pori-pori di Bawah 50 Ribu

$
0
0

PORI-PORI BESAR

Pori-pori yang membesar adalah salah satu problem yang ditemui semakin bertambahnya usia. Pori-pori besar disebabkan kurangnya elastisitas kulit karena beberapa faktor, misalnya usia atau teknik penggunaan skincare atau makeup yang salah.

Kondisi ini bisa bikin makeup yang dipakai jadi kelihatan kurang flawless dan bikin gampang timbulnya jerawat karena makeup, debu, sebum, dan kotoran mudah terperangkap di pori-pori yang terbuka itu.

Untuk membantu mengatasi pori-pori yang membesar, ada banyak sekali produk yang bisa dipakai, misalnya skincare seperti masker, face toner dan face serum yang mengencangkan kulit, atau makeup, berupa face primer atau pore minimizer yang menyamarkan kesan besar pada pori-pori. Beberapa produk di bawah ini bisa kamu coba. Semua punya harga di bawah Rp 50.000!

Wardah Acnederm Pore Refining Toner

 

WARDAH ACNEDERM PORE REFINING TONER

Sesuai namanya, toner dari Wardah ini bisa membantu mengecilkan pori-pori di permukaan kulit. Toner ini juga bebas alkohol dan cocok digunakan untuk kulit berminyak atau berjerawat. Wardah Pore Tightening Toner mengandung ekstrak Aloe Vera yang melembabkan kulit dan ekstrak Witch Hazel yang dapat mengecilkan pori-pori sekaligus mengurangi produksi minyak di wajah.

 

Baca juga: Inilah Hal-Hal yang Membuat Pori-Pori Membesar

 

Mustika Ratu Peel Off Mask Green Tea

MUSTIKA RATU GREEN TEA PEEL OFF MASK

 

Masker peel-off adalah produk skincare yang bisa digunakan untuk membersihkan pori-pori dari kotoran dan membantu menghilangkan komedo. Mustika Ratu Peel Off Mask Green Tea punya kandungan ekstrak Green Tea yang berperan sebagai astringent sehingga bisa mengecilkan pori-pori yang tampak membesar. Kandungan antioksidan dan vitamin E juga bisa melembabkan wajah setelah pemakaian peel-off mask ini.

Viva Astringent Cucumber

VIVA ASTRINGENT CUCUMBER

Viva Astringent Cucumber digunakan untuk mengangkat sisa pembersih di wajah sehingga pH kulit terjaga dan kulit terasa lebih segar. Produk ini mengandung ekstrak Cucumber yang jadi pore tightening agent. Viva Astringent Cucumber juga bisa digunakan setelah peeling atau maskeran, lho! Cocok banget buat kulitmu yang berminyak atau kombinasi.

Sariayu Masker Ketan Hitam

SARIAYU MASKER KETAN HITAM

Sariayu Masker Ketan Hitam mengandung lemongrass oil yang bisa meringkas pori-pori wajah  sehingga wajah terasa lebih lembut dan halus. Masker ini juga memiliki kandungan ketan hitam, bahan alami khasi Indonesia, yang ternyata dapat menutrisi kulit dan mencerahkan wajah. Selain itu, kandungan ekstrak kemuning pada Sariayu Masker Ketan Hitam punya antioksidan tinggi. Dengan harga yang murah, satu kemasan masker ini bisa digunakan beberapa kali! Kantongmu akan sangat, sangat aman.

 

Baca juga: Sederet Kandungan Skincare yang Dapat Mengecilkan Pori-Pori

 

Garnier Sakura White Pinkish Radiance & Smooth Pores Whitening Serum Cream

GARNIER SAKURA WHITE PINKISH RADIANCE & SMOOTH PORES WHITENINGF SERUM CREAM

Krim dari Garnier ini adalah krim yang multifungsi. Selain sebagai moisturizer yang dapat melembabkan kulit, krim ini mengandung ekstrak sakura dan vitamin B3 yang dapat mencerahkan kulit sekaligus mengecilkan pori-pori. 

 

Nah, dari rekomendasi produk skincare di atas, produk mana yang mau kamu coba atau sudah pernah kamu coba? Yuk share di kolom comment!

 

The post 5 Rekomendasi Skincare untuk Mengecilkan Pori-pori di Bawah 50 Ribu appeared first on Female Daily.

Baru! Review Benton Aloe Hyaluron Cream

$
0
0

Benton Aloe Hyaluron Cream Female Daily

Siapa yang nggak kenal Benton, brand cruelty free yang mendapat sertifikasi PETA asal Korea Selatan? Baru-baru ini Benton meluncurkan pelembap dengan kandungan 40% ekstrak Aloe Vera! Nah, berikut ini review pemakaian rutin selama sebulan. 

Setelah produk Snail Bee High Content Essence pernah menyabet FD Beauty Awards dengan ribuan review positifnya, tahun ini Benton kembali meluncurkan produk dengan bahan dasar Aloe Vera yaitu Benton Aloe Hyaluron Cream. Muncul keinginan untuk nyobain produk ini karena saya lagi mencari light moisturizer untuk pagi hari. Biasanya saya memakai serum Krave Beauty Great Barrier Relief sebagai pelembap atau lightweight face oil seperti Olivarrier Squalane Oil. Namun seiring berjalannya waktu, saya pingin eksplor pelembap lain yang ringan, nggak bikin kuatir di kulit kombinasi cenderung berminyak.

Baca juga: DIY Aloe Vera, Berbahaya Nggak Sih?

Benton Aloe Hyaluron Female Daily

Claim

Klaimnya mengandung 40% ekstrak Aloe Vera dan 7 Hyaluronic Acid Complex. Tekstur dari Benton Aloe Hyaluron Cream ini seperti krim pada umumnya berwarna putih, dan ringan. Setelah menggunakan produk ini kulit bakal terasa lembut dan lembap, cocok untuk semua jenis kulit termasuk yang sensitif karena diformulasi tanpa alkohol, fragrance, silikon, dan PEGs.

Produk ini memiliki PAO (period after opening) yang cukup singkat yaitu 6 bulan, namun dengan isinya yang hanya 50g bikin produk dalam kemasan tube berwarna hijau ini jadi masuk akal untuk dihabiskan dalam jangka waktu yang cukup pendek dibandingkan dengan produk skincare pada umumnya yaitu 1 tahun.

Baca juga: Produk Aloe Vera Paling Favorit di FD Review

Benton Aloe Hyaluron Cream Female Daily

Ingredients

Nah yang menarik dari Benton Aloe Hyaluron Cream ini adalah bahan pertama yang digunakan adalah 40% ekstrak Aloe Vera yang mampu menenangkan dan menutrisi kulit. Selain itu juga mengandung 7 Hyaluronic Acid complex dengan beragam massa molekul yang mampu masuk ke lapisan dalam kulit untuk menjaga hidrasi agar kulit terasa lembap, yaitu: Sodium Hyaluronate (High Molecule, Middle Molecule, Low Molecule), Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Hyaluronic Acid, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Hyaluronic Acid).

Ingredient analyzer: Cosdna

Baca juga: Apa Sih Ingredients Analyzer Itu?

Benton Aloe Hyaluron Cream Female Daily

How to use

Digunakan pada slot pelembap atau tahap terakhir dari skincare routine dan dibaurkan secara merata. Jangan kaget kalau saat dibaurkan muncul gumpalan putih seperti gambar nomor 3 karena akan hilang dalam hitungan detik. Hal ini juga saya alami pada produk-produk yang kandungan hyaluronic acid complex lainnya. Finishnya cenderung semi-matte bukan seperti pelembap khas Korea yang dewy.

Tip: saya sarankan penggunaannya nggak usah terlalu banyak, secukupnya saja karena little goes a long way. 

Benton Aloe Hyaluron Cream Female Daily

Verdict

Setelah sebulan menggunakan secara intensif di slot pelembap pagi dan malam hari, produk ini menurut saya lebih cocok sebagai moisturizer di pagi hari karena tahapan routine yang lebih simple. Selanjutnya, simak kelebihan dan kekurangan versi saya di bawah ini ya.

PRO

  1. Non-greasy dan ringan banget. Ini faktor yang paling suka dari produk ini, walau memberikan kelembapan maksimal tapi hasil akhirnya nggak lengket seperti moisturizer lain dan memberikan kenyamanan buat kulit kombinasi oily seperti saya. Yay!
  2. Reaksi negatif dari kulit seperti gatal, perih atau memerah, nggak ada sama sekali jadi cenderung aman.
  3. Dipakai saat kulit sedang bermasalah nggak bikin kulit semakin rewel malah ada efek menenangkannya.
  4. Kemasannya berbentuk tube bikin produk ini travel friendly, nggak beleber, dan rapi saat disimpan.

CON

  1. Ada rasa tebal di awal pemakaian yang lama-lama memudar. Menurut saya tetap jadi faktor yang bisa memengaruhi kenyamanan sebuah produk
  2. Munculnya gumpalan putih saat dibaurkan awalnya bukan sesuatu yang mengganggu. Namun, saya jadi nggak bisa maksimal dalam memberikan hidrasi sebelum menggunakan produk ini karena jadi terlalu lembap sehingga muncul gumpalan tersebut. Walau nggak mempengaruhi hasil akhir dan manfaat dari produk ini, tapi saya lebih bahagia kalau nggak ada efek ini.

Nah, siapa yang sudah mencoba produk ini seperti saya? Jangan lupa tulis reviewnya di FD Beauty Review, ya!

*Result may vary

 

The post Baru! Review Benton Aloe Hyaluron Cream appeared first on Female Daily.

Nyobain Skincare dengan Manfaat Resveratrol, Gimana Hasilnya?

$
0
0

blackwine-internal

Resveratrol banyak terkandung dalam wine dan skincare, sebetulnya apa khasiatnya? Katanya sih, bisa bikin kulit kita glowing.  Penasaran? Simak artikel ini ya!

Apa itu resveratrol? Resveratrol adalah antioksidan alami yang bisa kamu temuin di kulit anggur, kacang, buah berry, dan bahkan dark chocolate.  Makanya, kamu pernah dengar kan kalau minum segelas wine dalam sehari itu bagus buat kamu? Itu karena kandungan antioksidan resveratrol yang ada pada kulit anggur wine.  Resveratrol yang dikandung diduga dapat mencegah penyakit jantung, diabetes, dan mencegah penuaan kulit. Tapi nyatanya, kamu butuh minum 1.000 gelas wine sehari untuk mendapat kadar resveratrol yang cukup untuk memperoleh khasiatnya.  Tapi.. 1.000 gelas? Nggak mungkin banget!

Nah, untungnya kalo soal mencegah penuaan, kita bisa dapetin resveratrol dari alternatif lain.. yes, skincare!  Salah satu produk skincare terbaru yang mengandung resveratrol adalah Intense Reset Concentrate, versi terbaru dari Advanced Night Repair Estee Lauder . Saya coba menggunakan produk ini dan ternyata betul-betul berperan sebagai penyelamat di kala muka saya mendadak breakout, kemerahan, kusam karena terlalu sering traveling, dan sebagai solusi masalah kulit saya yang disebabkan oleh karena stres.

Kalau tiba-tiba muncul red bumps atau bintik-bintik kemerahan seperti jerawat pada wajah, mungkin kamu bisa mencoba menggunakan masker atau eksfoliasi.  Tapi hati-hati, eksfoliasi yang berlebihan juga dapat membuat kulit iritasi.  Jadi buat kamu yang mukanya tiba-tiba ngalamin sudden breakout dan red bumps akibat stres atau keseringan travel, mungkin bisa ikutan coba ANR Intense Reset Concentrate ini atau skincare lain yang mengandung resveratrol.  Dalam sekali pemakaian, saya bisa melihat iritasi yang terjadi mulai mereda, kemerahan juga mulai pudar.  Kulit saya juga terasa lebih glowing dan smooth dalam 3 minggu pemakaian.

Baca juga : Estee Lauder Advanced Night Repair Serum | #FDMadeMeBuyit |

Ternyata setelah saya selidiki lebih dalam, resveratrol dalam skincare dapat membentuk molekul kompleks yang larut dengan ion logam tertentu, serta menonaktifkannya sehingga mereka tidak dapat menghasilkan pembentukan radikal bebas. Tindakan ini, dikombinasikan dengan kemampuan antioksidannya yang kuat, membuat resveratrol sangat efektif dalam memerangi efek merusak dari radikal bebas yang menyebabkan penuaan kulit.  Pada ANR Intense Consentrate, resveratrol terikat secara kimia dengan salicylic acid, yang mampu membantu mengangkat sel kulit mati.

Baca juga : Beautypedia: Fungsi Resveratrol alias Wine Dalam Skincare

Nah, sekarang jenis kulit apa yang cocok menggunakan resveratrol?  Resveratrol terbukti mampu mencegah kerusakan kulit pada jenis kulit manapun.  Kalau kulit saya lagi kemerahan, kusam, dan tidak rata akibat kegiatan sehari-hari yang terlalu padat, saya coba gunakan ANR Intense Cosentrate, dan perlahan-lahan kulit saya membaik lagi.  Memang susah sih memastikan kalau semua adalah peran resveratrol yang dikandung secara spesifik, tapi resveratrol tetap merupakan salah satu ingredient yang bagus untuk kamu tambahkan di skincare routine-mu, terutama untuk anti-aging! Berikut adalah contoh lain skincare yang mengandung resveratrol:

 1. The Ordinary Resveratrol Serum 3% + Ferulic Acid 3%

11638500-1344579203758361

 

2. Caudalie Resveratrol Lift Night Infusion Cream

caucau033_caudalie_resveratrolliftfaceliftingsoftcream_1_1560x1960-zjczsjpg

3. Astalift Essence Destiny

43949292_d1f50732-8597-41f8-8238-09a6ed96e9bd_1080_1080

Itu dia semua tentang resveratrol.  Gimana menurut kamu? Sudah pernah coba skincare dengan kandungan resveratrol sebelumnya? Share di komen ya!

 

 

The post Nyobain Skincare dengan Manfaat Resveratrol, Gimana Hasilnya? appeared first on Female Daily.

Skincare untuk Jerawat dari Dokter Yang Tidak Bikin Ketergantungan

$
0
0

Skincare untuk Jerawat dari Dokter Yang Tidak Bikin Ketergantungan-2

Banyak yang beranggapan kalau menggunakan skincare dari dokter, khususnya untuk jerawat pasti bikin ketergantungan. Padahal ada lho rangkaian skincare anjuran dokter yang nggak bikin kamu ketergantungan.

Salah satu alasan orang-orang takut menggunakan skincare atau obat jerawat dari dokter adalah ketergantungan terhadap produk tersebut. Misalnya, kalau stop menggunakan rangkaian tersebut, kulit yang tadinya sudah mulus malah kembali bermasalah dan jerawat kembali timbul. Namun, nggak semua obat atau skincare dokter itu memberikan efek ketergantungan kok.

Skincare untuk Jerawat dari Dokter Yang Tidak Bikin Ketergantungan

Memang sih, ketika kamu menggunakan rangkaian skincare dokter dan ingin berhenti, kamu harus konsultasi terlebih dahulu. Apalagi untuk kalian yang menggunakan skincare dengan bahan steroid (untuk kasus jerawat parah) dan retinoid turunan vitamin A yang takarannya lebih potent. Namun, kalau permasalahan jerawat kamu bukan yang parah banget, dokter kulit kalian akan memberikan rangkaian produk skincare yang lebih mild dan nggak bikin kalian ketergantungan.

Ternyata ada lho rangkaian skincare yang diberikan oleh klinik/dokter kulit untuk mengatasi jerawat tapi nggak bikin ketergantungan.  Kalau kalian sering main ke klinik seperti Bamed, The Aesthetic dan lain-lain, kalian pasti familiar dengan brand Céleteque.

Untuk rangkaian skincare khusus jerawat yang dimiliki brand ini cukup lengkap, mulai dari facial wash, spot treatment, toner, sampai spray untuk permasalahan back acne pun ada. Rangkaian produk Céleteque ini bisa kamu dapatkan di klinik-klinik kecantikan ternama yang ada di Indonesia. Nah, kenapa sih produk ini hanya dijual di klinik kecantikan? Karena, saat kita ingin mengatasi permasalahan jerawat, ada baiknya melakukan konsultasi dulu dengan dokter, supaya produk yang kita pakai tepat dengan masalah jerawat yang kita miliki. Jadi, nggak ada tuh kasus trial and error yang malah bikin kondisi kulit menjadi semakin parah.

Skincare untuk Jerawat dari Dokter Yang Tidak Bikin Ketergantungan-2

Apa saja sih kandungan yang ada dalam rangkaian produk acne solution dari Céleteque? Berikut penjelasannya:

Céleteque Acne Cleansing Gel

Facial wash ini memiliki kandungan Hydroxy Acid yang dapat membantu menyamarkan bekas jerawat, juga dilengkapi dengan Acnacidol yang berfungsi untuk mengurangi sekresi sebum dan menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Lalu nggak ketinggalan ada kandungan French Spring Water yang berfungsi untuk memberikan kelembapan pada kulit.

Céleteque Oil Control Toner

Kalau toner untuk jerawat biasanya sifatnya bikin kulit kering, toner dari Céleteque ini berbeda, karena menggunakan Aloe Vera dan Chamomile extract yang berfungsi untuk menenangkan kulit yang iritasi dan membantu mengangkat kotoran yang masih tersisa di kulit.

Céleteque Acne Care Gel

Dengan kandungan BHA dan PHA, spot treatment ini sangat efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit. Kalau sel-sel kulit mati dibiarkan menumpuk, biasanya akan menyebabkan terjadinya penyumbatan pada pori-pori dan mengakibatkan timbulnya permasalah jerawat. Selain kedua kandungan tersebut, ada juga Lilac Leaf Cell Culture Extract yang berfungsi untuk mengontrol produksi minyak yang berlebih.

Céleteque Back Ance Spray

Karena kandungan utama produk ini adalah Hydroxy Acid yang berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan mencegah terjadinya penyumbatan pada pori-pori, produk ini ampuh untuk mengatasi permasalahan jerawat punggung yang kamu miliki.

Gimana? Masih takut ke dokter kulit karena akan ketergantungan obatnya? Coba deh, dateng ke klinik-klinik kecantikan yang bekerjasama dengan Céleteque.

The post Skincare untuk Jerawat dari Dokter Yang Tidak Bikin Ketergantungan appeared first on Female Daily.

3 Scientific Beauty Influencer yang Bisa Kamu Follow di Instagram

$
0
0

beautyinfluencer1

Setuju nggak kalau sekarang sudah lebih banyak yang lebih ‘melek’ dan peduli tentang ingredients pada skincare dan nggak mau asal pakai produk tanpa cari tahu dulu review dari sumber terpercaya? Media sosial memudahkan kita mencapai hal tersebut karena semakin banyak beauty influencer yang scientific.

Karena adanya media sosial, konsep the borderless world jadi semakin relatable termasuk dalam dunia kecantikan. Berbagai teknologi, barang dan jasa, bahkan informasi bisa diakses dari mana pun secara bebas dan cepat.

Jadi, kita nggak melulu membeli suatu produk kecantikan berdasarkan klaim dan jargon marketing dari suatu brand yang kita lihat di iklan TV. Lebih jauh lagi, kita bisa cari pendapat dari beauty influencer yang punya skin concern sama atau bahkan melakukan riset sendiri lewat baca-baca artikel tentang topik beauty yang sedang ramai dibahas.

Nah, belakangan ini lagi banyak bermunculan istilah scientific beauty influencer alias beauty influencer yang membahas topik kecantikan secara mendalam dan memiliki dasar sains. Misalnya : membahas mitos tentang kebiasaan tertentu yang berhubungan dengan skincare, fact-check tentang klaim brand kecantikan, sampai membedah suatu skincare ingredient secara lebih in-depth. Para Influencer keren ini juga punya beragam latar belakang dari mulai dermatologist sampai pharmacist yang bikin konten yang mereka sajikan lebih dipercaya oleh skincare enthusiasts. Jangan khawatir, bahasa yang digunakan juga masih beginner-friendly kok!

For those of you who always questioning about your serum or sunscreen much, berikut ini 3 scientific beauty influencer yang bisa kamu follow di Instagram:

Dr. Anjali Mahto

Dr. Anjali Mahto adalah seorang consultant dermatologist alias dokter kulit dari London. Dokter kulit beda dengan dengan aesthetician alias ahli kecantikan ya, Dr. Anjali mengambil pendidikan di ­­medical school 5 sampai 6 tahun lamanya, melewati berbagai pelatihan medis dan bedah, dan mengambil spesialisasi di dermatologi baru akhirnya praktik sebagai dokter kulit. Dr. Anjali juga penulis buku The Skincare Bible yang dirilis tahun 2018 lalu.

anjalimahto

Di feed Instagram-nya, Dr. Anjali sering membahas hal basic seperti : apakah kandungan SPF pada moisturizer sudah cukup, apa itu clean beauty, blackheads, dan kulit sensitif. Ada juga pembahasan tentang mitos dan fakta yang berkaitan dengan skincare, misalnya : the Nocebo Effect (kebalikannya Placebo Effect), atau tentang jerawat dan hubungannya dengan food intolerance.

Yang saya sangat suka dari Dr. Anjali, ia sering juga membahas topik-topik psikologi yang berhubungan dengan kecantikan, misalnya : tentang selfie dan ketidakpuasan terhadap penampilan, tentang sosial media dan self-esteem, bahkan topik yang sensitif seperti maskulinitas versus penggunaan sunscreen. Dikutip dari Byrdie, Dr. Anjali juga selalu berupaya agar konten Instagram yang dia tulis bisa jadi sumber yang jujur dan terpercaya bagi pembacanya, dimana informasinya berasal dari ahli dan digabungkan dengan pengalamannya menangani ribuan pasien bertahun-tahun.

 

Baca juga: Indie Local Brand di Jakarta X Beauty 2019 Beauty Hall

 

Michelle Wong

Michelle punya background yang berbeda dari Dr. Anjali. Ia adalah seorang blogger dari Sydney yang punya gelar Ph.D kimia. Selain Instagram, Michelle juga punya blog dan Youtube tempat ia sering membagikan konten dengan topik Science + Beauty. Di halaman Instagram-nya yang lebih dikenal dengan sebutan Lab Muffin Beauty Science, Michelle banyak sharing tentang mitos dan fakta seputar skincare yang dikemas dalam infografis sederhana. Tampilan feed Instagram yang rapi dan penggunaan bahasa yang mudah dipahami bakalan bikin kamu betah scrolling dan baca-baca tulisan Michelle. Beberapa topik yang dibahas diantaranya mitos tentang : penggunaan AHA yang bisa bikin kulit jadi photosensitive, physical exfoliation buruk untuk kulit, scientific versus sciencey, dan banyak topik up-to-date lainnya yang seru banget dan sudah well-researched oleh Michelle sendiri tentunya!

michellewong1

Tulisan blog Michelle yang terakhir saya baca adalah tentang produk peeling gel yang sering dianggap sebagai chemical exfoliant yang nggak benar-benar meluruhkan sel kulit mati. She did a simple (but also clever!) experiment to prove what a peeling gel does to the skin. Jangan lupa, Michelle Wong bakalan hadir mengisi talkshow juga lho di Jakarta X Beauty 2019 di Senayan City nanti. Saya nggak sabar banget buat dengerin langsung cerita Michelle tentang Acne dan Hyperpigmentation.

 

Baca juga: FAQ Tentang Jakarta X Beauty 2019

 

Charlotte Cho

Lagi-lagi dengan latar belakang berbeda. Kali ini adalah seorang licensed aesthetician sekaligus orang dibalik 3 brand besar di Korea yakni Soko Glam, Then I Met You, dan The Klog (sebuah website skincare guide dan beauty review yang terinspirasi dari K-beauty). Nggak cukup sampai disitu, Charlotte juga menulis sebuah buku berjudul The Little Book of Skincare yang sudah di-translate ke beberapa bahasa termasuk Bahasa Indonesia.

charlottejcho

Berbeda dengan dua influencer sebelumnya, Charlotte nggak terlalu sering membuat konten khusus tentang beauty di akun Instagram-nya selain membahas produk skincare yang sedang ia gunakan sehari-hari. Ia justru menyalurkan kecintaannya terhadap K-Beauty lewat produk-produk yang dikembangkan di SokoGlam dan TIMY, termasuk produk sun visor protection yang bikin saya penasaran banget. Buat kamu yang tertarik dengan perkembangan K-Beauty juga bisa menemukan banyak artikel menarik di website dan Instagram The Klog.

Di Jakarta X Beauty 2019 kamu juga bisa ketemu langsung dengan Charlotte di sesi talkshow. Charlotte akan ngajakin kita untuk membahas tentang 10 Step Korean Skincare dan bercerita tentang pengalamannya sebagai Beautypreneur bersama influencer lainnya.

Jadi, siapa scientific beauty influencer favoritmu?

 

The post 3 Scientific Beauty Influencer yang Bisa Kamu Follow di Instagram appeared first on Female Daily.

Rangkaian Skincare Anti-Aging Lokal dengan Kandungan Ekstrak Apel

$
0
0

wardah renew you 1

Sejak menginjak kepala 3 tahun lalu, saya jadi gampang insecure soal kondisi kulit saya. Saya mulai merasakan bahwa skincare yang “basic” nggak berefek lagi di kulit. Saya butuh skincare anti-aging yang memang diformulasikan secara khusus dengan bahan-bahan canggih untuk mencegah penuaan dini.

 

Saya terbilang cukup telat pakai produk anti-aging, karena harusnya sejak 5 tahun lalu saya sudah mulai beralih ke skincare dengan kandungan yang lebih advance, karena yang saya tahu sejak usia 25 tahun kulit manusia sudah melemah kemampuan regenerasinya. Menyesal? Yes! Sejak sudah berumur 30 tahun, saya merasakanya sendiri: bekas-bekas jerawat dan dark spot akibat matahari jadi lebih susah hilang, ditambah garis-garis halus sudah mulai muncul di area mata. Oh, no! 

Lalu saya cari tahu, “ada nggak ya bahan skincare yang mampu meningkatkan kualitas stem-cell kulit manusia?” Setelah banyak baca, saya menemukan bahwa stem-cell apel adalah salah satunya! Yup, stem-cell dari apel, terutama apel Swiss, bisa membantu kulit manusia supaya lebih awet muda. Kandungan yang disebut Apple PhytoCell Extract ini mampu meningkatkan daya tahan stem-cell epidermis pada manusia, membantu terbentuknya skin tissue yang baru, dan memperlambat datangnya senescence (meredupnya fungsi sel kulit). Hebat, ya?

Serunya, saya menemukan Apple PhytoCell Extract ini pada rangkaian skincare anti-aging lokal yang harganya nggak mengurasi isi kantong, Wardah Renew You. Diformulasikan khusus untuk perempuan berusia 27-50, Wardah Renew You mengunggulkan Apple PhytoCell Extract buat menjaga elastisitas dan kekuatan kulit dari dalam lapisan epidermis, serta membantu kulit mudah menerima bahan aktif lainnya.

 

wardah renew you 1

Supaya hasilnya terasa maksimal, saya mencoba beberapa rangkaian Wardah Renew You dengan urutan ritual skincare berikut ini:

  1. Setelah mencuci wajah, saya langsung mengaplikasikan Wardah Renew You Treatment Essence yang selain mengandung Apple PhytoCell Extract juga menggunakan Argireline Peptide sebagai bahan utamanya. Teksturnya gampang banget meresap, bikin tekstur kulit jadi terasa lebih halus dan lembap, serta bagus buat memaksimalkan fungsi skincare yang dipakai setelahnya.
  2. Dilanjutkan dengan Wardah Renew You Anti Aging Intensive Serum yang memadukan Apple Phytocell Extract dengan 5 Botanical Extract, Peptide dan Advanced Moisturizing Complex. Fungsinya buat bikin kulit kenyal dan menyamarkan tanda-tanda penuaan seperti noda gelap dan garis halus.
  3. Wardah Renew You Anti Aging Eye Cream saya bubuhkan dengan jari manis di area sekitar mata. Kulit area mata yang sensitif jadi terlindungi, lembap, halus dan cerah. Punya teknologi Advanced RecoverAge dan kandungan Apple PhytoCell Extract, Nutriplex Active, Vitamin B3, dan Hyaluronic Acid. Teksturnya mudah meresap dan nggak bikin perih, lho.
  4. Kalau pagi hari, saya pakai Wardah Renew You Anti Aging Day Cream SPF 30 PA+++. Ini adalah moisturizer yang bikin kulit lembap seharian dan melindungi dari sinar UVA dan UVB tapi nggak lengket di kulit, nggak berminyak, nggak bikin whitecast. Teknologi Advanced RecoverAge System akan menjaga kelembapan kulit, apalagi ditambah Peptide yang berfungsi membuat kulit kenyal dan Vitamin E dan Resveratrol sebagai antioksidan alami.
  5. Sementara kalau malam, saya pakai Wardah Renew You Anti Aging Night Cream supaya kulit tetap ternutrisi dan lembap sepanjang tidur. Teksturnya lebih thick daripada day cream-nya tapi nggak bikin kulit lengket. Saat pagi hari, terasa lebih kenyal dan kencang karena night cream ini mengandung Advanced RecoverAge System dan 5 Botanical Extracts yang pintar menjaga elastisitas kulit.

Dari sekian banyak skincare anti-aging, baru kali ini saya menemukan rangkaian produk lokal dengan harga terjangkau yang bekerja di kulit saya. Apalagi Wardah Renew You Treatment Essence, yang bikin kulit saya jadi supple banget dan nggak punya wangi yang menyengat. Ini adalah produk favorit saya di antara semuanya.

wardah renew you

Sebenarnya, ada 2 produk lagi yang belum saya coba, yaitu Wardah Renew You Facial Wash dan Wardah Renew You Hydrafirm Sleeping Mask. Kalau saya pakai, pasti hasilnya akan lebih maksimal lagi. Tip penting: Jangan melupakan area leher ya saat memakai rangkaian anti-aging, karena selain area mata, penuaan mudah sekali muncul di kulit leher.

wardah renew you 3

Kalau kamu sudah berusia di atas 25 tahun, you should give a try. Nggak boleh ada alasan lagi untuk malas pakai skincare, supaya suatu hari kamu nggak menyesal punya tampilan kulit yang 10 tahun terlihat lebih tua dari aslinya. Kulit adalah organ terluar yang melindungi semua organ tubuh lainnya, lho. Jadi kita harus berterimakasih dengan tugas beratnya itu kan? Caranya? Ya dengan menjaga kesehatan, kelembapan, dan elastisitasnya. 

Kalau kamu sudah coba juga rangkaian skincare anti-aging yang punya kemasan berwarna ungu ini, share di comment ya!

 

 

The post Rangkaian Skincare Anti-Aging Lokal dengan Kandungan Ekstrak Apel appeared first on Female Daily.


Skincare Malam Hari yang Bikin Kamu Jadi Sleeping Beauty!

$
0
0

sleeping beauty

Setuju kan kalau tidur sangat bagus buat kecantikan? Tidur cukup akan menjauhkan kamu dari eye bags, pori-pori besar, muka kusam, dan jerawat. Makanya, kamu perlu juga skincare malam hari untuk menutrisi dan memberikan kulit kenyamanan ekstra!

Tidur punya banyak manfaat bagi kesehatan, nggak terkecuali kesehatan kulit. Beberapa produk yang saya rekomendasikan ini bakal bikin kulit kamu lebih lembap dan ternutrisi, bahkan bikin tidur kamu lebih nyenyak! Saat bangun pagi, kamu akan merasa jauh lebih segar dan kulit pun nggak kelihatan stres. Yes, sleeping beauties are REAL! You can be one of them!

1. LUSH Sleepy Body Lotion

 

LUSH SLEEPY BODY LOTION

Saat letih dan sudah bersih-bersih, idealnya kita akan tidur lelap setelah lompat ke tempat tidur. Tapi, sayangnya nggak semua bisa langsung gampang tidur, karena ada saja pikiran mengganggu. Tentang tugas dan pekerjaan esok hari, si dia yang belum kasih kabar, atau TV series yang bikin nagih ditonton terus. Duh!

Nggak usah khawatir, LUSH Sleepy Body Lotion bisa bantu kamu melewati tidur malam dengan super nyaman. Body lotion dengan aroma lavender ini nggak cuma bikin kulit lembut tapi juga bikin tidurmu lebih pulas! Dilengkapi dengan cocoa butter, almond oil, dan oatmeal yang bisa melembapkan kulit sangat kering sekalipun. Vegan dan nggak diujicobakan di hewan.

2. Estee Lauder Advanced Night Repair

ESTEE LAUDER ADVANCED NIGHT REPAIR

Serum wajah ini nggak perlu diragukan lagi kualitasnya. Mengandung teknologi ChronoluxCB, antioksidan, dan hyaluronic acid yang powerful banget untuk menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit, serta menipiskan garis-garis halus. Pakai deh di wajah dan leher sebelum kamu membubuhkan night cream. Kamu bakal merasakan bedanya!

3. Laneige Water Sleeping Mask Lavender

 

LANEIGE WATER SLEEPING MASK LAVENDER

Yup, lavender memang bunga yang terkenal menenangkan. Laneige Water Sleeping Mask Lavender ini pas banget buat memajakan dan memberi efek soothing pada kulit selama tidur. Teksturnya watery dan ringan banget. Kulit jadi lebih halus dan kenyal sepanjang tidur, dan terlihat lebih segar di pagi harinya!

 

Baca juga: Review Pink by Pure Beauty Pudding Cream

 

4. Clarins Multi-Active Nuit

CLARINS MULTI-ACTIVE NUIt

Skincare malam hari identik dengan night cream kan? Kamu jangan melewatkan Clarins Multi-Active Nuit yang punya target merevitalisasi kulit dan mengurangi garis-garis halus serta kerutan selama kamu terlelap. Produk ini punya tekstur yang rich tapi nggak berminyak, jadi cocok buat kulit normal to combination. Kandungan ekstrak bunga poppy yang kaya antioksidan dan linolenic acid, serta hyaluronic acid akan bikin kulit supple banget!

 

Baca juga: High End Night Cream Pilihan Female Daily

 

5. Herbivore Moon Fruit Superfruit Night Treatment

HERBIVORE MOON FRUT

Seperti namanya, produk ini mengandung superfruit sumber antioksidan seperti prickly pear, goji berry, dan biji buah raspberry merah, ditambah kokum dan shea butter yang melembapkan, dan AHA dari buah-buahan lain seperti lemon, pepaya, cranberry, dan bilberry yang bikin kulit lebih cerah dan halus.

6. Sulwhasoo TimeTreasure Renovating Eye Cream EX

SULWHASOO TIMETREASURE RENOVATING EYE CREAM EX

Dengan aroma khas Sulwhasoo yang memberi rasa rileks dan nyaman. Mengandung pinus merah, meadowfoam oil, dan shea butter untuk melawan tanda-tanda penuaan di sekitar mata. Semakin bagus hasilnya kalau kamu mengaplikasikannya secara rutin dengan eye massager dari Sulwhasoo. Bye-bye puffy eyes!

 

Baca juga: Eye Cream Terbaik Versi FD Review

 

7. Heimish Hydrogel Eye Patch Bulgarian Rose Water

HEIMISH BULGARIAN ROSE WATER EYE GEL PATCH

Masker yang dipakai di bawah mata ini memang bukan untuk dipakai sepanjang tidur, cukup 15-20 menit saja, tapi rasanya area mata jadi lebih segar dan lembap, apalagi kalau disimpan dulu di kulkas sebelum dipakai. Menyenangkan banget buat "kompres" area mata saat kamu kurang tidur atau kelelahan. Gel patch yang mengandung air mawar ini bisa dipakai juga di smile line!

 

The post Skincare Malam Hari yang Bikin Kamu Jadi Sleeping Beauty! appeared first on Female Daily.

Skincare Drugstore Mencerahkan dalam 3 Minggu?

$
0
0

FD Youtube Thumbnail (Skincare Drugstore Bikin Cerah 3 Minggu)

Akankah rangkaian skincare drugstore ini bikin kulit cerah dalam tiga minggu?

Ada yang beda di Wear Test Wednesday kali ini! Kalau biasanya yang ditest adalah produk makeup di dua FD Babes, di video ini Kristi akan cobain serangkaian skincare Garnier Sakura White selama 3 minggu! Penasaran sama hasilnya? Langsung tonton videonya ya!

 

The post Skincare Drugstore Mencerahkan dalam 3 Minggu? appeared first on Female Daily.

Bersihin Wajah Pakai Face Wipes, Yay or Nay?

$
0
0

Cleanser Untuk Kulit Iritasi Female Daily

Seringnya, setelah seharian penuh beraktivitas di luar rumah, insting pertama saya saat sampai rumah adalah rebahan dan santai-santai di tempat tidur. Kalau sudah begini, rasanya malas banget beranjak dan pergi ke wastafel atau bathroom untuk bersihkan wajah.

Walau saya bukan pemakai makeup lengkap kalau keluar rumah, tetap saja hal ini bukan alasan untuk malas bersihkan muka! Apalagi kalau mikirin hasil yang akan tercipta dari interaksi antara kulit saya yang termasuk acne-prone dengan polusi kota yang jauh dari sedikit, a.k.a jerawat.

Kalau sudah begitu, biasanya saya milih face wipes untuk bersihin muka. Ya kanFace wipes bisa ngangkat minyak dan kotoran yang nempel di wajah tanpa perlu susah-susah basahin wajah atau bersihin wajah dengan milk cleanser. Selain itu, banyak face wipes yang sudah mencantumkan ingredient yang memberi perawatan ekstra pada kulit wajah, jadi kulit saya tetap terjaga kesegarannya.

Dari coba sekali-sekali, saya sempat keterusan pakai face wipes untuk bersihin wajah. Hasilnya? Jerawat mulai tumbuh di wajah. Fyi, saya pakai face wipes 3 sampai 4 kali dalam seminggu sebelum istirahat malam. Hmm.. Apakah face wipes yang mengakibatkan hal ini? Well, selidik demi selidik, meskipun face wipes amat praktis dan membantu dalam kasus emergency, seperti habis olahraga, camping, atau traveling, produk ini ternyata kurang cocok untuk digunakan sebagai pembersih wajah rutin. Ini dia alasannya!

Face wipes nggak maksimal angkat kotoran di wajah

Face wipes bisa bantu mengangkat kotoran dan minyak di wajah, namun kekuatannya tidak maksimal karena tidak ada air untuk mengangkat kotoran dan minyak tersebut. Sedangkan menyeka wajah dengan air adalah langkah krusial dalam membersihkan wajah. Kebayang kan kalau pakai face wipes secara rutin? Kulit ditumpuk makeup baru tiap pagi, sedangkan kotoran dan minyak sisa semalam masih menempel. Hal ini lama-lama akan buat pori-pori tersumbat, dan menciptakan jerawat.

 

Baca juga: Pentingnya Punya Cleanser Lebih Dari Satu

 

Bahan melembapkan dari face wipes justru bisa memudahkan kotoran menempel di wajah

Selain itu, perhatikan sensasi yang ditinggalkan oleh face wipes setelah penggunaan. Face wipes dengan kandungan bahan-bahan melembapkan yang meninggalkan sensasi lengket atau seperti melapisi kulit akan memudahkan kuman atau kotoran di udara untuk menempel di wajah, apalagi bila ditinggal tidur semalaman.

 

Baca juga: Wednesday Wishlist: Belif Aqua Bomb Jelly Cleanser

 

Kandungan dalam face wipes nggak selalu cocok dikenakan secara rutin di wajah 

FYI, face wipes cenderung mengandung banyak preservatif, yang juga gak ideal digunakan secara rutin karena bisa mengiritasi atau memancing reaksi alergi di kulit wajah. Beberapa kandungan dalam face wipes yang perlu diperhatikan adalah cocamidopropyl betaine yang bisa mengiritasi kulit, iodopropynyl butylcarbamate, yang berbahaya bila terhirup dan 2-bromo-2-nitropane-1,3-diol yang bisa menghasilkan formaldehyde, kandungan kimiawi yang terkenal memancing alergi pada kulit.

Kandungan preservatif yang aman adalah phenoxyethanol, sedangkan kandungan aloe vera, glycerine dan panthenol juga bisa dipertimbangkan karena efeknya menenangkan dan melembapkan kulit. Selain itu, tips lain adalah pilih face wipes dengan daftar ingredient yang pendek karena artinya lebih sedikit memasukkan chemical irritant, alkohol dan preservatif.

 

Baca juga: Pakai Makeup Wipes Setiap Hari Berbahaya

 

Perhatikan jenis kulit! 

Seperti produk skincare lainnya, face wipes juga cocok-cocokan. Kulit kering dan sensitif cenderung lebih mudah iritasi saat rutin berinteraksi dengan face wipes, karena face wipes lebih abrasive di kulit dibandingkan dengan pembersih yang dituang di kapas. Sedangkan kulit berminyak kemungkinan lebih nyaman menggunakan face wipes.

 

In the end, belum ada yang mengalahkan face cleanser untuk membersihkan wajah di malam hari. Saya terkadang tetap pakai face wipes untuk mengangkat makeup, tapi saya kombinasikan sebagai first step teknik double cleansing dan tetap pakai face cleanser dan air untuk step kedua. Selamat mencoba!

The post Bersihin Wajah Pakai Face Wipes, Yay or Nay? appeared first on Female Daily.

Rekomendasi Moisturizer Ringan untuk Kulit Kering

$
0
0

pelembap gel dry skin (2)

Kulit kering bukan berarti harus memakai pelembap dengan tekstur yang lengket dan nggak nyaman di kulit. Banyak kok moisturizer ringan dan nyaman, namun mampu melembapkan kulit kering.

Kulit saya memang kering. Tapi kalau pakai cream moisturizer yang teksturnya thick dan terlalu berat, seringkali malah muncul jerawat. Jadi solusi saya sih biasanya layering skincare. Biasanya saya lakukan 7 skin method ketika pakai toner, nggak pernah skip hydrating serum/ ampoul, dan kalau memang sedang kering-keringnya, saya akan tambahkan step skincare saya dengan face oil dan/ atau sheet mask.

Untuk cream moisturizer-nya, saya memilih yang teksturnya ringan. Saya paling suka moisturizer yang teksturnya seperti jelly, atau lotion semi-gel. Tapi tentu nggak sembarangan pilih yang teksturnya ringan. Saya mau walaupun ringan, namun moisturizer yang saya pakai tetap punya efek melembapkan.

Nah, setelah mencoba berbagai moisturizer, ada tiga yang saya suka banget:

pelembap gel dry skin (1)

1. Cremorlab T.E.N Cremor Fresh Water Gel

Sebenernya yang lebih popular dari merek ini adalah first essence-nya yang diberi nama Cremorlab Mineral Treatment Essence. Saya juga sudah mencoba first essence tersebut, tapi menurut saya sih, yang istimewa dari brand ini malah krim pelembabnya yang ini. Teksturnya cream semi-gel, rasanya adem dan nyaman banget saat diaplikasikan ke kulit.

Moisturizer ringan ini mengandung Butylene Glycol dan Camellia Sinensis Leaf Extract sebagai humectant pada list bagian awal ingredient, yang artinya dua kandungan ini adalah yang terbanyak dipakai dalam produk ini. Dan ini bagus banget untuk menghidrasi kulit. Selain itu ada kandungan Centela asiatica dan ekstrak licorice, yang bagus untuk mencerahkan wajah dan mencegah jerawat.

Ini adalah moisturizer yang sedang saya pakai saat ini. Moisturizer ini memang benar melembapkan kulit saya, dan lembapnya juga awet seharian atau semalaman. Dan setelah habis 3/4 jar, saya juga merasakan kulit saya lebih cerah. Walau harganya lumayan mahal, namun kemasannya besar dan produknya nggak habis-habis.

pelembap gel dry skin (4)

2. Langsre Aqua Power Cream

Yang ini teksturnya lebih gel-ish dibanding Cremorlab, lebih cepat meresap di kulit, namun untuk daya melembapkannya sama bagusnya. Karena teksturnya yang lebih ringan, jadinya produknya juga lebih cepat habis sih. Saya ngerasa agak boros ketika pakai moisturizer ini.

Kata "Aqua" yang disematkan dalam produk ini bukan karena produknya menggunakan air di ingredient atas, tapi lebih karena produk ini mengandung banyak bahan yang sifatnya humectant seperti Deep Sea Water, Glycerin, Pseudoalteromonas Ferment Extract, Scutellaria Baicalensis Root Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Althaea Rosea Root Extract, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Sodium Hyaluronate, Adenosine dan lain-lain. Selain itu, produk ini juga mengandung Centella asiatica dan ekstrak chamomile sebagai soothing agent. Lalu juga ada Niacinamide dan ekstrak licorice sebagai pencerah.
Yang saya rasakan setelah memakai produk ini kulit saya memang lebih lembap, terasa sehat dan kenyal, jauh dari masalah. Tapi di kulit saya, produk ini nggak punya efek mencerahkan atau menaikan tone kulit wajah. Saya sih nggak masalah, karena yang saya cari adalah efek lembapnya.
pelembap gel dry skin (1)

3. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturising Cream

Nah, ini andalan saya kalau sedang kehabisan moisturizer dan nggak sempat mencari atau beli online, karena yang satu ini tersedia di drugstore dan supermarket manapun. Saya memang suka Hada Labo Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturising Cream ini, bahkan lebih suka dibandingkan Hada Labo Perfect 3D Gel yang lebih terkenal itu. Sama seperti cream-cream sebelumnya yang sudah saya bahas, cream ini teksturnya ringan dan adem dikulit. Walau kalau dibandingkan dengan dua yang lain, Hada Labo ini masih agak sedikit thick.
Produk ini menggunakan Sodium Hyaluronate dan Glycerin sebagai humectant. Walau tertulis sebagai night cream di petunjuk pemakaiannya, namun saya tidak menemukan bahan-bahan yang harus dihindari untuk pemakaian di siang hari. Jadi saya menggunakan produk sebagai moisturiser pagi dan malam hari. Daya lembap produk ini menurut saya juga cukup bagus dan lumayan mampu bertahan lama di kulit.
Selain ketiga moisturiser di atas, saat ini saya juga sedang mencoba Skin1004 Madagascar Centella-Asiatica Cream. Sejauh yang saya rasakan krim ini punya tekstur ringan dan mampu melembapkan kulit. Namun tidak saya review, karena saya baru mencobanya selama satu minggu.
Kalau kamu, apa produk moisturizer favorit untuk mengatasi kulit kering?

The post Rekomendasi Moisturizer Ringan untuk Kulit Kering appeared first on Female Daily.

5 Bahan Alami untuk Mengurangi Mata Panda

$
0
0

BRIGHT EYES

Lingkaran hitam di bawah mata kadang cukup mengganggu penampilan. Selain pakai concealer untuk menghilangkan mata panda, coba yuk pakai bahan-bahan alami di bawah ini!

Lingkaran hitam di bawah mata atau mata panda bisa disebabkan oleh kurangnya waktu tidur, stres, kekurangan cairan, atau gaya hidup yang kurang baik. Mata panda bisa bikin penampilan terlihat lebih lebih tua dan kurang segar. Tapi jangan khawatir, ada beberapa bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk membantu menghilangkan mata panda atau undereye dark circles

Mentimun

CUCUMBER FOR EYES

Mentimun sudah banyak dikenal dapat mengurangi bengkak di daerah mata, meredakan mata yang kelelahan, sekaligus mengusir mata panda karena memiliki kandungan air yang banyak, kaya akan antioksidan, dan vitamin C. Potongan mentimun bisa langsung kamu aplikasikan ke bawah mata, tunggu 10-15 menit, kemudian dibilas. Untuk menambahkan efek dingin, kamu bisa coba memasukkan mentimun ke dalam kulkas dulu sebelumnya. 

Tomat

 

TOMATO SLICE

Tomat punya manfaat yang besar untuk mencerahkan mata panda karena kandungan vitamin C nya yang tinggi. Cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan meletakkan potongan tomat langsung ke bawah mata atau dengan mencelupkan kapas ke dalam jus tomat terlebih dahulu, kemudian diletakkan di bawah mata selama 10-15 menit. 

 

Baca juga: Eye Cream Terbaik di FD Review

 

Susu

FRESH MILK

Susu memiliki kandungan asam laktat yang tinggi sehingga bisa membantu mencerahkan kulit yang menggelap. Celupkan kapas ke dalam susu murni yang telah didinginkan, kemudian letakkan kapas di bawah mata selama 15-20 menit. 

Teh Hijau

GREEN TEA

Sering minum teh hijau atau green tea? Jangan dibuang dulu ya kantong teh bekasnya! Ternyata, teh punya manfaat untuk menghilangkan mata panda yang biasanya muncul setelah begadang semalaman. Simpan kantong teh bekas di dalam kulkas selama 10-20 menit, kemudian peras hingga tidak ada sisa air yang menetes. Letakkan kantong teh dingin ke atas mata selama 15-30 menit. 

 

Baca juga: Rekomendasi Sheet Mask Green Tea dan Tea Tree

 

Mawar

ROSE PETALS

Mawar punya kandungan yang baik untuk mengurangi mata panda. Kamu bisa pakai air mawar yang sudah tersedia di supermarket atau membuat air mawar sendiri dengan merebus kelopak-kelopak mawar. Celupkan kapas ke dalam air mawar yang sudah didinginkan, kemudian letakkan di bawah mata selama 15-20 menit.

 

Nah, mudah kan> Asalkan langkah-langkah di atas dilakukan dengan rutin 2-3 kali seminggu, lingkaran hitam di bawah mata kamu akan cepat memudar. Bye-bye mata panda!

 

The post 5 Bahan Alami untuk Mengurangi Mata Panda appeared first on Female Daily.

BTS Luncurkan Koleksi Skincare “Born Natural Season 2″ bersama VT Cosmetics

$
0
0

BTS

 Membahas BTS sepertinya memang tidak akan ada habisnya, karena selalu ada karya-karya baru yang mereka buat, termasuk produk skincare yang masuk ke dalam koleksi Born Natural, hasil kolaborasi dengan VT Cosmetics.  

 

Apakah kamu termasuk yang kehabisan kaos limited edition BT21 x Uniqlo? Jangan berkecil hati, karena kamu masih punya kesempatan untuk menambahkan koleksi kamu dengan produk skincare terbaru dari BTS. Yap, pada summer 2019 ini, BTS tidak hanya meluncurkan koleksi make up, tetapi juga skincare. Koleksi skincare ini tentunya merupakan hasil kolaborasi dengan VT Cosmetics yang telah menjadi rekanan sejak tahun 2017. Sebetulnya VT Cosmetics x BTS juga telah meluncurkan koleksi yang bernama Born Natural sebelumnya, tetapi saat itu rangkaian produknya cukup terbatas. Nah, dalam koleksi Born Natural yang diluncurkan tahun ini, mereka menambahkan cleanser, toner, serum, moisturizer, dan capsule mask yang dijual khusus dalam bundle berisi tujuh buah.

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL 3

Apakah ada bedanya antara koleksi Born Natural yang pertama dengan yang baru? Ada. Rangkaian produk yang terdahulu berfokus untuk moisturizing, sedangkan yang terbaru berfokus untuk hydrating dengan triple hyaluronic acid sebagai salah satu kandungan utama. Can you imagine that? Triple hyaluronic acid is some pretty intense hydration. Let’s check them out!

Watering Fit Cleanser

 

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL WATERING FIT CLEANSER

 Kalau kamu suka cleanser yang foamy, Watering Fit Cleanser bisa kamu coba. Cleanser ini juga diklaim mampu membersihkan make up hingga tuntas tanpa stripping off your skin moisture, jadi tidak ada sensasi yang kulit yang ‘ditarik’. Didesain dengan warna baby blue, cleanser ini bisa kamu dapatkan seharga KRW 20,000 atau kurang lebih Rp241,000.

 

Baca juga: Cushion Blush BTS yang Wajib Dimiliki Para Army!

 

Watering Fit Toner

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL WATERING FIT TONER

Seperti toner Korea pada umumnya, Watering Fit Toner juga memiliki isi yang cukup banyak, yaitu 130ml dan dibanderol dengan harga KRW 20,000 atau kurang lebih Rp241,000. Dengan teksturnya yang tentu saja watery, toner ini lebih cocok diaplikasikan dengan jari. Namun, kalau kamu lebih suka mengaplikasikan toner dengan kapas, bisa saja kok. Oh iya, kalau kamu adalah pemilik kulit kering, disarankan untuk mengaplikasikan 7 Skin Method. Sudah pernah coba 7 Skin Method belum? Kalau belum, baca di sini ya.

 

Watering Fit Serum

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL WATERING FIT SERUM - 642

 Pernah punya serum yang memiliki kandungan air ubi merah? Kalau belum, mungkin Watering Fit Serum bisa jadi produk pertama dengan kandungan air ubi merah yang kamu miliki. Air ubi merah itu bermanfaat untuk mencerahkan kulit kusam lho. Serum ini juga memiliki harga yang relatif murah, hanya KRW 23,000 atau kurang lebih Rp278,000.

 

Baca juga: Kolaborasi Produk Beauty Terbaru dengan Boyband BTS

 

Watering Fit Cream Fluid

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL WATERING FIT CREAM FLUID

 Watering Fit Cream Fluid adalah moisturizer dari koleksi skincare Born Natural. Pada pandangan pertama, teksturnya terlihat agak thick, tetapi sebetulnya formulanya ringan dan cepat diserap oleh kulit wajah. Menurut saya, moisturizer ini termasuk steal deal, karena dengan harga KRW 27,000 atau kurang lebih Rp326,000, kamu mendapatkan moisturizer berukuran 120ml.

 

Special Capsule Mask Kit

BTS X VT COSMETICS BORN NATURAL WATERING FIT CAPSULE MASK

Ada yang hobi pakai masker setiap hari? Kalau iya, ini produk yang tepat untuk kamu. Kenapa? Karena capsule mask ini dijual dalam bentuk bundle berisi tujuh buah yang memang ditujukan untuk pemakaian setiap hari. Jenisnya berbeda-beda, ada empat sleeping mask, dua wash-off mask, dan satu keratin mask. Harganya KRW 23,000 atau kurang lebih Rp278,000, sama seperti Watering Fit Serum.

 

Gimana? Menarik banget kan? Menurut saya, produk ini bakal bikin jatuh cinta semua pencinta skincare, nggak cuma penggemar BTS saja, karena kemasannya super menggemaskan! Meskipun tidak dijual di Indonesia, kamu bisa membeli produk-produk ini melalui e-commerce seperti harumi.io atau bibikos.com. Yuk, share tentang produk yang langsung masuk wishlist kamu dan jangan lupa kasih tahu teman sesama ARMY untuk ikutan mengoleksi Born Natural!

 

The post BTS Luncurkan Koleksi Skincare “Born Natural Season 2″ bersama VT Cosmetics appeared first on Female Daily.

Kulit Jernih Bercahaya dengan Skincare Lokal? Bisa!

$
0
0

CHARLOTTE KAY TRANSLUCENT GLOW SERUM 2

Punya kulit jernih dan glowing pasti impian semua perempuan. Kulit jadi kelihatan cerah dan segar, meskipun nggak  ditutupi terlalu banyak produk makeup. Bisa nggak ya diraih dengan pakai skincare lokal saja?

Pernah nggak kamu kepikiran, “Bisa nggak sih kulit jernih, bercahaya sehat, cuma dengan skincare buatan lokal aja?” Kalau iya, sama kok. Saya juga dulu bertanya-tanya seperti itu. Tapi sekarang, dengan beragamnya skincare lokal yang ada di pasaran, saya tahu kalau kualitas skincare Indonesia juga bisa setara dengan buatan luar negeri. Dan kamu tahu apa yang lebih penting lagi? Konsisten.

Belakangan ini saya lagi coba Translucent Glow Serum dari Charlotte Kay, brand lokal yang punya prinsip Science Balanced by Nature. Apa yang bikin saya tertarik? Brand ini diformulasikan tanpa zat-zat yang nggak bermanfaat buat kulit seperti paraben, SLES, dan mercury. Charlotte Kay juga diciptakan oleh Dr. Kartika M.Sc (Master of Science), yang belajar tentang Clinical Dermatology di Cardiff University, UK. Jadi, aman dan bisa dipercaya. 

CHARLOTTE KAY SKINCARE 2

 

 

Baca juga: Kenalan dengan Charlotte Kay: Skincare Lokal Baru yang Bikin Glowing

 

Semua produk Charlotte Kay sudah diuji coba, halal, dan mengunggulkan Galactomyces Ferment Filtrate (GFF) atau ekstrak air peragian beras yang punya fungsi sangat baik buat menutrisi kulit, bikin kulit jernih dan jadi lebih halus. Hmm.. kalau kamu pecinta skincare sejati, pasti nggak asing lagi dengan ekstrak air peragian beras. Bahan ini sering dipakai juga di brand skincare luar negeri, terutama asal Jepang dan Korea. Tapi, buat kamu yang kulitnya sensiitif terhadap yeast, sebaiknya patch test dulu ya sebelum dipakai di wajah.

CHARLOTTE KAY TRANSLUCENT GLOW SERUM 1

Nggak cuma mengandung GFF, Charlotte Kay Translucent Glow Serum punya kandungan niacinamide dan tranexamid acid yang bisa mengatasi kulit kusam atau kulit yang punya banyak dark spot. Serum ini bisa digunakan pagi hari sebelum sunscreen atau malam hari sebelum Charlotte Kay Translucent Glow Cream. Teksturnya gel ringan yang cepat meresap, cukup 3 pump saja untuk seluruh wajah dan leher.

CHARLOTTE KAY TRANSLUCENT GLOW SERUM

Saya memakainya setiap hari, tapi hanya di malam hari, dan suka banget dengan hasilnya. Kulit jadi lebih lembap dan terlihat lebih cerah. Beberapa noda gelap bekas jerawat juga pelan-pelan memudar. Sekarang saya semakin jarang pakai concealer karena merasa lebih nyaman dengan tekstur dan warna kulit alami. Saat pertama kali pakai, saya cuma pakai Charlotte Kay Translucent Glow Serum ini lalu tidur, nggak di-layer moisturizer lagi. Tapi kulit nggak terasa kering sampai pagi. Kalau pakai Charlotte Kay Translucent Glow Cream setelahnya, kulit jadi makin moist!

CHARLOTTE KAY TRANSLUCENT GLOW SERUM 2

Jadi, sekarang ini nggak bisa deh underestimate sama produk lokal. Jika dibangun dengan sangat serius dan diformulasikan dengan bahan-bahan yang terbukti berkhasiat buat kulit, plus dipakai oleh kamu secara teratur, kamu juga akan merasakan hasilnya!

Penasaran dengan Charlotte Kay Translucent Glow Serum atau produk lainnya dari Charlotte Kay? Kamu bisa follow Instagram @charlottekayofficial dan melakukan pembelian di sana. Bisa juga dibeli di Shopee dan Tokopedia. Kalau kamu sudah coba, share di kolom comment yuk!

 

 

The post Kulit Jernih Bercahaya dengan Skincare Lokal? Bisa! appeared first on Female Daily.


KIKO MILANO Makin Eco-Friendly dengan New Green Me!

$
0
0

KIKO MILANO NEW GREEN ME

Fashion must be the first thing that comes to mind when you hear the word “Italy”, but do you know that its beauty industry is just as sophisticated and highly developed as its fashion industry?

Kita semua tahu bahwa Milan adalah salah satu fashion capital dunia dan Milan Fashion Week selalu dinanti-nanti banyak orang setiap dua tahun. Namun, Milan sebetulnya nggak hanya melahirkan sekolah-sekolah fashion ternama, tetapi juga leading beauty brand seperti Collistar dan KIKO MILANO. KIKO MILANO didirikan pada tahun 1997 dengan komitmen memberikan kesempatan bagi perempuan untuk dapat menyenangkan diri dengan produk skincare dan makeup berkualitas tanpa harus mengeluarkan uang secara berlebih, karena KIKO MILANO percaya bahwa produk inovatif yang berkualitas nggak harus berharga mahal. Produknya pun sangat beragam, mulai dari body care, face care, hingga beauty tools.

KIKO MILANO NEW GREEN ME

Baca juga: Yves Rocher, Brand Eco-Friendly yang Sudah Berusia 60 Tahun

Sebagai bentuk inisiatif untuk merevolusi beauty industry di negaranya, pada tahun 2018 KIKO MILANO meluncurkan Green Me, koleksi yang terdiri dari rangkaian skincare, makeup, juga beauty tools. Faktor pembeda antara koleksi ini dengan koleksi KIKO MILANO lainnya adalah pemanfaatan natural raw materials sebagai ingredients sekaligus packaging dari rangkaian koleksi tersebut. Packaging tiap produk terbuat dari kertas yang eco-friendly, plastik yang plant-based dan recyclable, dan juga kayu.

KIKO MILANO GREEN ME LIPS AND CHEEKS

 

Baca juga: Chemical Sunscreen dan Mineral Sunscreen, Mana yang Lebih Eco-Friendly?

 

Nah, pada tahun ini, KIKO MILANO memperbarui koleksi Green Me dengan New Green Me. Masihkah lengkap seperti sebelumnya? Tentu. Namun, yang membedakan adalah formulasi produknya. Dalam koleksi eco-friendly terbaru ini, lebih dari 90% ingredients-nya berasal dari natural raw materials. Selain itu, produk-produknya tersedia dalam dua jenis packaging: recycled packaging dan recyclable packaging. Ini adalah inisiatif untuk meminimalisir environmental impact yang sangat patut diapresiasi, karena proses recycle untuk produk-produk beauty memang dikenal jauh lebih kompleks daripada produk biasa.

KIKO MILANO GREEN ME BB CREAM

Secara keseluruhan, koleksi Green Me juga memiliki earthy tones, sehingga sesuai dengan konsep green beauty. New Green Me Cool Spice Eyeshadow Palette, misalnya, memiliki warna-warna nude yang cocok untuk makeup sehari-hari, begitu juga dengan 6 shade New Green Me Lips & Cheeks.

KIKO MILANO GREEN ME EYESHADOW

Lagi mempertimbangkan untuk beralih ke cleansing bar? Kamu bisa coba New Green Me Facial Cleansing Bar. Meskipun belum zero-waste seperti Olivarrier dari Korea Selatan, tetapi packaging-nya terbuat dari eco-paper lho, jadi sudah pasti sejalan dengan prinsip eco-friendly.

KIKO MILANO memang belum memasuki Indonesia secara resmi, tetapi kamu bisa mendapatkannya melalui jastip-jastip Eropa, karena KIKO MILANO tersedia di 27 negara Eropa. Konon katanya, KIKO MILANO juga banyak disukai mahasiswa Indonesia di perantauan karena termasuk budget beauty! :D Jadi, siapa tahu kamu bisa menitip pada teman yang sedang kuliah di Eropa.

Kalau sudah pernah mencoba produk KIKO MILANO, share review kamu di Female Daily app atau klik di sini!

The post KIKO MILANO Makin Eco-Friendly dengan New Green Me! appeared first on Female Daily.

Skincare Routine untuk Kulit Mudah Berjerawat

$
0
0

FD Youtube Thumbnail (Skincare routine ampuh di kulit Acne Prone)

Kulit yang mudah berjerawat memang cukup tricky untuk dihadapi ya. Kamu bisa contek skincare routine Andien, Associate Editor FD, yang punya masalah kulit ini.

Di video kali ini, Andien akan share produk-produk dalam night skincare routinenya yang cocok untuk mengatasi jenis  kulitnya yang kombinasi cenderung berminyak dan mudah berjerawat. Kalau mau tahu apa saja produknya, langsung tonton ya!

The post Skincare Routine untuk Kulit Mudah Berjerawat appeared first on Female Daily.

5 Trik Merawat Kulit Dehidrasi Akibat Paparan AC

$
0
0

KULIT DEHIDRASI 1

Cuaca yang panas bikin betah berdiam di ruangan ber-AC. Tapi, hati-hati kondisi ruangan yang dingin bisa membuat kulit dehidrasi dan kering!

KULIT DEHIDRASI 2

Seharian berada di ruangan ber-AC (Air Conditioner) kadang memang menyenangkan karena nggak perlu kepanasan dan terpapar sinar matahari. Namun, ternyata AC bisa juga memberi dampak buruk bagi kulit kita. Setelah beberapa jam berada di ruangan ber-AC biasanya kulit kita akan terasa lebih kering karena kulit tidak dapat mempertahankan kelembaban alaminya. Kulit bahkan bisa terasa gatal dan "ketarik". Nah, di bawah ini ada beberapa tips yang bisa kamu coba untuk menghindari kulit dehidrasi setelah beraktivitas di ruangan ber-AC!

Mengunakan sabun pembersih wajah dengan pH rendah

Pembersih wajah memiliki peran penting untuk menjaga kondisi kelembaban alami di kulit. Saat kita mencuci wajah, minyak alami di pori-pori akan hilang dan pH kulit akan berubah dari yang cenderung asam menjadi lebih basa. Pembersih wajah dengan pH yang rendah bisa menyeimbangkan kondisi pH di kulit, sehingga kulit tetap lembab meskipun sebagian minyak alaminya hilang. 

 

Baca juga: 10 Skincare Semangka untuk Menyegarkan Kulit di Musim Panas

 

Toner bebas alkohol

Setelah mencuci wajah, gunakan toner yang tidak mengandung alkohol. Kandungan alkohol pada toner bisa bikin kulit kamu tambah kering jika terpapar AC. Sebagai alternatifnya, kamu bisa pakai toner dengan kandungan air mawar atau aloe vera yang bisa mengecilkan pori-pori sekaligus memberikan kelembaban lebih di kulit.

Menggunakan moisturizer yang tepat

Pelembab atau moisturizer adalah komponen yang nggak boleh terlewat untuk menjaga agar kulit nggak dehidrasi. Ketika akan berada di ruangan ber-AC seharian, sebaiknya kamu menggunakan moisturizer dengan kandungan yang agak thick supaya dapat melembabkan kulitmu lebih lama. Kamu boleh coba moisturizer berbentuk krim atau gel dengan kandungan hyaluronic acid, glycerin, atau mineral oil untuk melindungi kulitmu seharian. Sebaiknya, aplikasikan segera setelah mandi ya!

 

Baca juga: 7 Rekomendasi Skincare dengan Hyaluronic Acid

 

Menggunakan face mist

Face mist bisa jadi cara instant untuk melembabkan kulit ketika sudah mulai terasa kering dan tidak nyaman. Selain itu, face mist juga menjaga agar makeup yang dipakai lebih terlihat segar. Gunakan face mist yang mengandung asam laktat, glycerin, atau hyaluronic acid sehingga kelembaban kulit lebih terjaga.

Minum air yang cukup

Selain menjaga kelembaban kulit dari luar, menjaga kelembaban dari dalam juga sama pentingnya. Kurangnya cairan dalam tubuh bisa memperburuk kondisi kulit kita jadi semakin kering dan kurang elastis. Perbanyak konsumsi air putih saat di ruangan ber-AC, ya!

 

Dengan sederet tips di atas, semoga kamu bisa mengatasi kulit kering di ruangan ber-AC, ya. Selamat beraktivitas!

 

The post 5 Trik Merawat Kulit Dehidrasi Akibat Paparan AC appeared first on Female Daily.

Skincare Routine ala Prancis yang Super Simpel

$
0
0

SKINCARE ALA PRANCIS - 675

Ingin mencoba skincare routine baru? Bosan dengan skincare routine dari Asia yang stepnya banyak? Mungkin kamu mau coba skincare routine dari Prancis yang lebih simpel.

Jujur saja, walaupun saya menyukai dan pemakai tetap produk-produk skincare Korea, sebenarnya saya kurang suka dengan skincare steps dari Korea yang jumlahnya 7 sampai 10. Rasanya terlalu banyak untuk wajah saya yang kombinasi ke arah berminyak ini. Sehingga, saya sendiri lebih berkiblat ke skincare routine dari Prancis yang lebih simpel tapi on point

Melihat wajah awet muda-nya Marion Cotillard dan Audrey Tautou, jadi penasaran, kan, seperti apa sih skincare routine dari negara yang populer dengan croissant-nya ini? Yuk intip langkah-langkah skincare cewek-cewek Prancis.  

Cleansing

Tahap cleansing sangat penting, dari skincare routine manapun di bagian dunia. Karena wajah kita pasti terkena debu, keringat, ataupun makeup yang kita pakai seharian, sehingga wajib untuk dibersihkan. Terlebih saat malam hari setelah kita beraktifitas dan akan tidur. Percaya atau tidak, selain untuk menghapus kotoran, menghindari jerawat dan kotoran yang menumpuk di wajah, proper cleansing dapat mencegah penuaan dini atau membuat kamu awet muda lebih lama, lho. 

AVENE CLEANANCE CLEANSING GEL

 

Baca juga: Skincare Routine: Kamu Team Minimalis atau Berlapis-lapis?

 

Untuk para perempuan di Prancis, mereka lebih suka cleanser yang moisturizing dan tidak membuat wajah mereka terlalu kering. Cleanser favorite cewek-cewek Prancis adalah micellar water dari Bioderma, dan saya sendiri swear by Claenance Cleansing Gel dari Avene. Keduanya memiliki kualitas yang bagus untuk membersihkan wajah secara maksimal tanpa terasa harsh di kulit dan membuat kulit kering. 

 

Baca juga: Ngobrol Tentang Kulit Bareng Aurélie Guyoux dari Bioderma

 

Toner

 Toner berfungsi sebagai refreshment dan juga purifying kulit mereka setelah mencuci wajah. Toner juga berfungsi untuk mengembalikan pH wajah setelah dicuci, dan mempersiapkan wajah untuk menerima produk skincare selanjutnya. Mengingat kesukaan perempuan di Prancis adalah skincare yang lembut dan nggak bikin kulit Kaukasia mereka makin kering, toner dengan alcohol-free lebih menjadi pilihan. 

CAUDALIE

 Toner yang menjadi favorite dan bisa kamu coba adalah spraying toner dari Caudalie Beauty Elixir, dan untuk yang membutuhkan toner yang berfungsi untuk purifying wajah, bisa mencoba Vinopure Clear Skin Purifying Toner, masih dari brand Caudalie. 

 

Baca juga: Mengenal "Placebo Effect" dalam Skincare

 

Serum

Daripada menumpuk sejumlah produk kecantikan seperti booster, lalu essence, dilanjutkan ampoule, dan masih banyak setumpuk produk lain, perempuan Prancis lebih sering langsung menggunakan serum. Serum memiliki bahan aktif yang langsung masuk dan bekerja di lapisan kulit yang dalam, sehingga dianggap lebih efektif, dan dapat membantu mereka memperbaiki masalah wajah yang mereka miliki.

LA ROCHE-POSAY HYALU B5 SERUM

Serum yang cukup terkenal adalah Hyalu B5 Serum dari La Roche-Posay yang mampu memberikan kelembapan lebih ke dalam kult, thanks to kandungan Hyaluronic acid yang mereka miliki.

 

Moisturizer

Tentu saja, rutinitas skincare mereka ditutup dengan moisturizer. Moisturizer berfungsi sebagai pemberi hidrasi ke kulit, juga sebagai barrier untuk menjaga agar kulit tidak kehilangan kelembapan yang sudah ada. Moisturizer yang mereka gunakan kebanyakan sangat rich, mengingat mereka memiliki musim dingin lebih panjang daripada musim panas. Sehingga mereka membutuhkan moisturizer yang benar-benar bisa membantu menjaga kelembapan wajah mereka.

EMBRYOLISSE LAIT CREME CONCENTRATE

 Walaupun moisturizer yang mereka gunakan lebih creamy dan thick, banyak produk Prancis yang mengeluarkan moisturizer dengan formula yang lebih ringan, terutama saat musim panas, sehingga tidak terasa berat di wajah. 

Kalau masih belum menemukan moisturizer yang oke, kamu bisa mencoba krim pelembap dari Embryolisse yang populer itu, atau Sebium Hydra Ultra-Moisturizing Compensating Cream dari Bioderma.

 Voila! Super simpel dan gampang banget, kan? Saya benar-benar mengandalkan skincare routine ini setiap malam. Tapi tetap saja, satu minggu tiga kali, saya melakukan eksfoliasi dan juga masker supaya wajah tetap terawat, dan acne gel kalau ada jerawat yang sedang mampir.

 

Namun, wajah orang kan berbeda-beda. Kalau kamu memang cocok dengan 10 step skincare routine ala Korea, tentu saja kamu boleh menggunakan skincare routine tersebut dan tidak perlu mengganti rutinitas kamu. Ingat satu rule di dunia kecantikan: You do your way.

 

Bagaimana? Tertarik mencoba skincare routine ala Prancis? 

 

The post Skincare Routine ala Prancis yang Super Simpel appeared first on Female Daily.

Tren Jerawat dari Para Seleb, Follow atau Nggak?

$
0
0

Dear Netizen, Stop Nyinyir Soal Jerawat

Jerawat itu menyebalkan. Statement ini akan selalu saya ulang-ulang sampai akhir waktu. Sebagai penderita adult acne, saya suka merasa nggak pede saat melihat bekas jerawat di kulit wajah, belum lagi emosi, gemes, dan frustasi saat melihat jerawat baru muncul padahal saya sudah maksimal bersihin muka, kontrol makanan, dan bahkan berusaha tidur di bawah jam 12 malam.

 

Kalau sudah gini, concealer dan foundation adalah senjata andalan. Terutama kalau mau selfie! Angle dan lighting diatur semaksimal mungkin. Sudah maksimal tapi jerawat atau bekasnya masih keliatan juga? Well, Facetune jadi best buddy dong. Saya yang hanya remahan kerupuk tanpa jumlah follower signifikan saja bisa menghabiskan waktu sampai 45 menit untuk makeup, selfie, pilih foto, edit di Facetune, mikirin caption dan akhirnya post di sosmed. Gimana para selebriti atau beauty influencer, ya?

Lalu, saya teringat sekitar satu tahun yang lalu liat Justin Bieber nge-post dahinya yang berjerawat di Instagram Story lengkap dengan captionPimples are in”. Atau beberapa bulan sebelumnya, nonton Lorde yang rant di Instagram Story tentang berbagai saran (yang tidak diminta) dari para netizen untuk menghilangkan acne-nya, yang menurut dia nggak membantu. Saya juga sempat ngintip tweet V atau Taehyung dari BTS yang pamer jerawat barunya dan menyebut jerawatnya sebagai new friends. (Ugh, too cute!) Saat itu, saya pikir mereka sih santai saja pamer-pamer jerawat di sosmed, fans mereka ratusan juta bahkan milyaran di seluruh dunia. Mau post apa saja pasti diterima, ya nggak? Pede dengan jerawat atau acne positivity itu cuma bisa dimiliki oleh para selebriti yang “untouchable” ini, batin saya.

 

 

Ternyata tren mengekspos jerawat di era social media yang mengagungkan “kesempurnaan” ini makin menarik untuk digali lebih dalam. Salah satu memori pertama yang saya ingat dari tren jerawat ini adalah video dari vlogger asal Inggris, Em Ford di tahun 2015. Di videonya yang ia beri judul You Look Disgusting ini, Em menunjukkan dua sisi wajahnya, yang full makeup dan yang polos berjerawat. Ia menciptakan video ini karena komen para netizen yang mem-bully dirinya saat tampil tanpa makeup di foto-foto medsos sebelumnya. Video Em sukses mendapat 10 juta klik dalam 1 minggu! Tahun lalu Em kembali mengeluarkan video yang mempertanyakan standar kecantikan di era medsos, Redefine Pretty, yang juga menarik dikulik.

Salah satu contoh lain yang inspiratif dari tren jerawat adalah Instagram milik Kali Kushner, wanita berumur 24 tahun yang akunnya viral 2 tahun lalu. Kali menggunakan akun Instagramnya, @facestory, untuk mendokumentasikan perkembangan cystic acne yang dideritanya dari remaja. Ternyata, hal ini diapresiasi oleh banyak orang. Sekarang, dengan 63.000 followers, ia menjadi salah satu duta acne positivity. Hal ini diikuti oleh Kadeeja Khan @emeraldxbeauty, juga lead singer band kakak adik The Atomic, Starlie Smith @saintstarlie, dan banyak Instagram celebrity lainnya. Bahkan sudah 3 tahun ini, TeenVogue menciptakan Acne Awards untuk merayakan jerawat!

 

 Baca juga: 10 Kandungan Skincare yang Bagus Untuk Melawan Jerawat 

jerawat nggak diduga

 

Well, well, well. Saya jadi berpikir ulang tentang pemikiran awal saya, bahwa acne positivity hanya bisa didapatkan kalau follower melimpah atau diri saya selebriti kelas A. Sebaliknya, menerima acne sebagai bagian dari tubuh saya apa adanya adalah kunci dari kepercayaan diri, yang bahkan di kasus ekstrim seperti Kali, buat dia jadi makin diapresiasi dan bahkan bikin dirinya jadi selebgram.

Acne atau jerawat, adalah permasalahan kulit paling lazim di permukaan bumi. Problema ini gak hanya dialami oleh para remaja, lho. Penelitian dari www.jcadonline.com tahun 2018 menyebutkan bahwa dari 1,167 pasien yang menderita acne, 41,3% dari mereka adalah pasien berumur di atas 25 tahun dan 85% dari mereka (385 orang) adalah wanita, sedangkan pria yang menderita adult acne hanya mencapai 15% atau 69 orang.

Tentu, saya nggak bilang kalau kita nggak perlu merawat acne atau mengusahakannya agar gak timbul lagi. Saya pribadi tetap penasaran ingin mendapatkan kulit yang bebas atau at least berkurang dari jerawat, tapi, sekarang saya juga nggak menjadikan kulit mulus tanpa noda atau jerawat sebagai #ultimategoal. Saya belajar untuk memindahkan fokus saya nggak lagi ke kulit mulus, tapi ke proses yang saya jalani untuk mencapainya, terlepas dari tercapai atau tidaknya tujuan tersebut.

10 KANDUNGAN UNTUK MELAWAN JERAWAT - 642

 

Saya jadi menikmati belajar self-discipline untuk tidur di waktu yang sama tiap harinya, merasakan perbedaan tubuh yang jadi lebih sehat karena banyak minum air dan konsumsi buah dan sayuran, dan bertambahnya wawasan biar tahu kandungan skincare mana yang memancing adult acne muncul lagi dan mana yang meredakan. Bonus point yang menurut saya nggak kalah penting, saya juga jadi lebih rileks dan nggak dikit-dikit stres kalau jerawat muncul. (Stres adalah salah satu faktor munculnya adult acne, lho, hehe.) Hasilnya? Well, masih jauh dari sempurna, namun semua hal tersebut dan mindset yang nggak "memusuhi" jerawat ini menurut saya adalah alasan kenapa jerawat saya agak mereda akhir-akhir ini.

 

 Baca juga: Punya Jerawat Punggung? Coba Atasi dengan 8 Produk Ini!

 

All in all, menurut saya tren jerawat dari para seleb dan influencer ini positif dan nggak ada salahnya untuk diikuti. Bukan hanya sekedar dengan pamer wajah berjerawat di medsos, walau kalau kamu bisa melakukan hal tersebut, saya kagum banget, tapi juga dengan memahami esensi dari tren ini yaitu mengedukasi diri kalau berjerawat itu biasa saja.

 

Acne-positivity mengajak kita para penderita jerawat untuk meng-embrace jerawat dan memahami bahwa jerawat itu hanya bagian kecil dari diri kita. Konyol nggak sih rasanya kalau kepercayaan diri kita diukur hanya dari hal tersebut? Jerawat bukan selalu berarti kotor dan nggak merawat diri, kok. Selain itu, acne positivity nunjukkin bahwa kita bisa lebih kritis dalam menggunakan sosmed, dengan berhenti membandingkan diri dengan orang lain, yang kita juga nggak pernah tahu pakai filter atau aplikasi apa di foto-fotonya, dan cukup fokus pada perkembangan yang kita raih pada diri kita sendiri. Acne positivity juga ngajak kita untuk berdamai sama diri sendiri. (Easy to say, so hard to achieve!And especially, for us to learn that embracing our flaws and exposing our weaknesses only make us stronger and happier in the long run.

 

So, I say, let’s stop over-obsessing over our pimples, and just enjoy everything that comes with them, because life is so much more than just perfect Instagram posts!

 

Gimana menurut kamu?

The post Tren Jerawat dari Para Seleb, Follow atau Nggak? appeared first on Female Daily.

Viewing all 1283 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>